SUARAUTARA.COM,Manado,- Bertempat di Hotel Grand Whize, Kawasan Megamas Manado, Balai Pengelolaan Daerah Aliran Sungai dan Hutan Lindung (BPDAS-HL) Sulawesi Utara menggelar Rapat Koordinasi Rehabilitasi Hutan dan Lahan.Jumat (13/9/2024)
Kegiatan ini dihadiri oleh perwakilan Kepala Dinas Kehutanan Provinsi Sulawesi Utara, Yori Sanger, ST, serta perwakilan Kepala Balai Taman Nasional Bogani Nani Wartabone yang diwakili oleh Kasubag TU, Santiago Pereira, SP., MM., LT.
Rapat ini juga dirangkaikan dengan acara pisah sambut Kepala Seksi (Kasi) Rehabilitasi Hutan dan Lahan (RHL) dari Efran Haryono, S.Hut kepada pejabat baru, Sigit Noercahyo, SSi, MT. Acara ini disaksikan langsung oleh Kepala Kantor BPDAS-HL Sulawesi Utara, Bambang Hendro Joewono, S.Hut, M.Sc.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Dalam sambutannya, Bambang Hendro Joewono mengucapkan terima kasih kepada seluruh tamu undangan yang hadir, terutama kepada Dinas Kehutanan Provinsi Sulawesi Utara dan Balai Taman Nasional Bogani Nani Wartabone yang telah bekerja sama dalam mendukung program Rehabilitasi Hutan dan Lahan di Sulawesi Utara.
“Kami sangat berterima kasih atas kolaborasi yang kuat dalam mendukung program RHL, yang merupakan upaya penting dalam menjaga kelestarian lingkungan dan keseimbangan ekosistem di wilayah Sulawesi Utara,” ujarnya.
Acara ini menjadi momentum penting dalam memperkuat koordinasi antarinstansi dalam upaya rehabilitasi hutan dan lahan, serta menyambut pejabat baru yang akan melanjutkan tugas penting dalam program RHL di Sulawesi Utara.(ara)