Sambangi Rumah Jenderal Andika Perkasa, Ini yang Dibahas Komisi I DPR

Senin, 8 November 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SUARAUTARA.COM, Jakarta – Komisi I DPR RI menyambangi kediaman calon Panglima TNI, Jenderal Andika Perkasa, di Senayan, Jakarta Selatan, untuk verifikasi faktual. Wakil Ketua Komisi I DPR RI Abdul Kharis Almasyhari menyebut verifikasi faktual ini penting untuk memastikan tempat tinggal Andika.

“Tujuannnya adalah untuk bersilaturahmi ke rumah beliau, kita ingin memastikan bahwa beliau memang tinggal di sini, berkeluarga, dan bertemu juga dengan puteranya tadi. Ya kalau bahasa kerennya verifikasi faktual,” kata Abdul Kharis di kediaman Andika di Senayan, Jakarta Selatan, Minggu (7/11/2021).

Abdul menerangkan verifikasi faktual ini dilakukan sebelum surat persetujuan calon Panglima TNI dibawa ke rapat paripurna. Tak hanya itu, dalam pertemuan ini Komisi I juga membahas seputar hobi Andika Perkasa.
“Agar ketika besok dikirim oleh DPR kami sudah berkunjung dan kita membuktikan betul bahwa Pak Jenderal TNI Andika memang tinggal di sini, begitu, hanya itu saja tadi ngobrol-ngobrol seputar hobi kita, hobi olahraga kebetulan rata-rata hobi olahraga tadi jadi kita bicara sekitar itu saja, nggak ada yang penting,” ungkapnya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Abdul Kharis mengatakan alasan verifikasi faktual dilakukan setelah fit and proper agar para anggota dewan bisa objektif saat rapat. Dia menyebut verifikasi faktual ini dilakukan oleh 12 perwakilan dari setiap fraksi kecuali PPP yang berhalangan hadir.

“Ya agar pada saat rapat kita objektif, nanti kalau sebelum rapat nanti kalian tanyakan ini nanti jadi nggak objektif, (yang hadir) 12, setiap fraksi ada kecuali PPP, sakit, izin,” katanya.

Dalam kesempatan yang sama, Jenderal Andika mengucapkan terima kasih atas kunjungan dari para perwakilan fraksi dari Komisi I DPR itu. Andika pun meminta maaf jika ada kekurangan.

“Saya terima kasih kepada pimpinan, kemudian perwakilan dari fraksi semua yang telah hadir, saya juga apa adanya saja, bahkan tadi kalau ada yang kurang berkenan saya mohon maaf,” ungkapnya.

Komisi I DPR RI sebelumnya menyetujui Jenderal Andika Perkasa menjadi Panglima TNI. Hal itu disampaikan oleh Ketua Komisi I Meutya Hafid usai fit and proper test terhadap Andika.
“Memberikan persetujuan terhadap pengangkatan calon Panglima Jenderal TNI, Andika Perkasa, sebagai Panglima TNI,” kata Meutya Hafid, Sabtu (6/11).

 

 

 

 

 

[Detikcom]

Berita Terkait

DPD IMO Magetan Gelar Bagi Makan Sahur Gratis dalam Program SOTR
Sepanjang Tahun 2025, 5 Pejabat Eselon II Bakal Kosong 4 Kadis Pensiun
Samiun Agil Imbau Masyarakat Hadapi PSU dengan Dewasa dan Damai
Tak Bebani APBD, Bupati Buol Lantik Dua Stafsus Non ASN
Pawai Takbiran Idul Fitri 1446 H di Banggai, Bupati Pilih Tema “Kembali ke Fitri, Kembali Bersama”
KPU Banggai Terus Gelar Bimtek PSU Pasca Putusan MK di Simpang Raya dan Toili
Sesuai Putusan MK KPU Banggai Gerak Cepat Sortir Surat Suara Siapkan PSU di Dua Kecamatan Agar Berjalan Aman
Febry Hendrawan Staf Bupati Banggai Laporkan Akun Facebook “Libero” atas Dugaan Pencemaran Nama Baik

Berita Terkait

Jumat, 21 Maret 2025 - 15:59 WITA

Sepanjang Tahun 2025, 5 Pejabat Eselon II Bakal Kosong 4 Kadis Pensiun

Jumat, 21 Maret 2025 - 08:02 WITA

Samiun Agil Imbau Masyarakat Hadapi PSU dengan Dewasa dan Damai

Jumat, 21 Maret 2025 - 07:28 WITA

Tak Bebani APBD, Bupati Buol Lantik Dua Stafsus Non ASN

Jumat, 21 Maret 2025 - 00:06 WITA

Pawai Takbiran Idul Fitri 1446 H di Banggai, Bupati Pilih Tema “Kembali ke Fitri, Kembali Bersama”

Kamis, 20 Maret 2025 - 21:05 WITA

KPU Banggai Terus Gelar Bimtek PSU Pasca Putusan MK di Simpang Raya dan Toili

Berita Terbaru

Kab.Buol

Asisten I Setda Buol Pimpin Tim Penilaian Lomba Desa di Karamat

Sabtu, 22 Mar 2025 - 07:25 WITA