Bolmong

Pemdes Labuang Uki Soroti Proyek Rehabilitasi Jalan CV KMP

Telan Anggaran 700juta, Pekerjaan Diduga asal jadi

SUARAUTARA,(Bolmong) – Kepala Desa Labuang Uki Ibrahim Nata menyampaikan Proyek Rehabilitasi jalan yang dikerjakan oleh CV.Karya Mandiri Perkasa lewat Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kabupaten Bolaang Mongondow di desa Labuan Uki Kecamatan Lolak Diduga Asal jadi.

Dimana menurut Ibrahim pekerjaan proyek rehabilitasi jalan dengan bandrol Anggaran RP:772.909.000.bersumber dana Dau tahun 2022 itu hasilnya sangat mengecewakan dan menjadi sorotan masyarakat.

Pasalnya, dari hasil pekerjaan jalan yang dimaksud diduga tidak sesuai Spek,dimana pada pekerjaan jalan tersebut tidak ada Lapisan Penetrasi Atas (LPA) yang ada hanya Lapisan Penetrasi Bawah (LPB).

Lanjutnya, Pengaspalan tidak ada ACWC yang ada hanya ACBC, sementara kalau mengacu pada eitem Konstruksi Pembangunan jalan, ketebalannya pada ACBC adalah 6 Cm dan ketebalan ACWC adalah 4 CM.jadi ketebalan yang sebenarnya seharusnya 10 CM.

Selain itu jelas Ibrahim, bahu jalan sepanjang 400 meter tidak di buat.jadi saya selaku kepala Desa Labuan Uki,sangat kesal dengan hasil pekerjaan jalan tersebut.Proyek jalan ini dikawal oleh Anggota DPR Kabupaten Bolmong Dapil 1 dari Praksi PKB Supandri Damogalad.S.IP pada tahun 2021 yang lalu.ucap Ibrahim.

Kepala Dinas PU Ir.Cenny Wayong,ME ketika di konfirmasi masih di ruang kerjanya menyampaikan bahwa, Pekerjaan jalan tersebut dikerjakan berdasarkan Rencana Anggaran Biayah (RAB) jadi apa yang tercantum dalam Rab itu yang di kerjakan, kalaupun yang tidak di kerjakan sebagaimana yang di sampaikan oleh Pak Ibrahim itu tidak dalam Rab, Proyek jalan tersebut sudah melalui Proses Pengujian Leb, semua matrial yang di gunakan pada proyek tersebut suda melalui Proses Leb dan uji kelayakan.

Pihak pelaksana bekerja berdasarkan Rab,itupun tak lepas dari pengawasan kami selaku Instansi yang berwenang.itu beis jalan nya masih bagus dan itupun sebelumya suda kami tinjau jadi di sesuaikan kondisi jalan tersebut. adapun panjang jalan hanya 400Meter sesuai Anggaran karena keterbatasan Anggaran di tahun ini, jadi pekerjaan jalan tersebut di sesuaikan dengan gambar dan Rab.

Pihak Pelaksana Dwi saat dikonfirmasi Via telpon selulernya menyatakan bahwa proyek jalan tersebut kami kerjakan suda sesuai mekanisme yang tercantum dalam Rab, apa yang ada dalam Rab dan gambar itu yang kami kerjakan tanpa mengurangi volume pekerjaan.” jelasnya.

 

 

 

Arman

4 Comments

  1. Pekerjaan yg di laksanakan sudah sesuai Rab,adapun kalau melebihi berarti pada mu negri……🀣🀣🀣🀣

  2. Cek gambar rencana dulu pak,lihat item pekerjaan dulu,lihat uji materialnya dlu,biar nda salah2πŸ™πŸ»πŸ™πŸ»πŸ™πŸ»

    Karna mungkin item yg di kerjakan dalam kontrak hanya asphalt congrate wearing cose tidak ada asphalt congrate bhinder cose…..

    Mungkin sedikit masukan sajaaaπŸ™πŸ»πŸ™πŸ»πŸ™πŸ»
    Just infoπŸ™πŸ»πŸ™πŸ»πŸ™πŸ»πŸ™πŸ»

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button