Konferwil IPPAT Sulteng 2025 Resmi Dibuka, Bupati Banggai: Tingkatkan Profesionalisme dan Pelayanan Masyarakat

Sabtu, 18 Januari 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto Bersama Asisten I dan para pejabat yang hadir.

Foto Bersama Asisten I dan para pejabat yang hadir.

BANGGAI, SUARAUTARA.COM – Bupati Banggai yang diwakili oleh Assisten Pemerintahan dan Kesra Setda Banggai, Hj. Nurdjalal, S.H., menghadiri sekaligus memberikan sambutan pada pembukaan Konferensi Wilayah (Konferwil), Seminar, dan Family Gathering Ikatan Pejabat Pembuat Akta Tanah (IPPAT) Wilayah Sulawesi Tengah.

Acara tersebut berlangsung di Hotel Santika, Kelurahan Tombang Permai, Kecamatan Luwuk Selatan, Jumat (17/1/2025).

Kegiatan yang diinisiasi oleh Pengurus IPPAT Wilayah Sulawesi Tengah ini dihadiri oleh Kakanwil ATR/BPN Sulawesi Tengah.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ketua Umum Pengurus Pusat IPPAT beserta jajarannya, Ketua dan seluruh anggota IPPAT Sulteng, para narasumber, peserta konferwil, serta tamu undangan lainnya.

Foto Dengan para peserta yang hadir.

Dalam sambutannya, Assisten 1 Hj. Nurdjalal yang membacakan pidato tertulis Bupati Banggai menyampaikan bahwa Konferwil ini menjadi momentum penting untuk memperkuat eksistensi IPPAT sebagai wadah silaturahmi, diskusi, dan berbagi pengalaman bagi para Pejabat Pembuat Akta Tanah (PPAT).

“Di era digital ini, PPAT harus mampu beradaptasi dengan kemajuan teknologi informasi demi meningkatkan pelayanan kepada masyarakat, khususnya dalam hal izin pembangunan dan pengurusan akta tanah.

Profesionalisme, kepatuhan terhadap kode etik, dan peraturan perundang-undangan harus selalu dijunjung tinggi,” ujar Hj. Nurdjalal.

Lebih lanjut, ia menegaskan bahwa IPPAT memiliki peran penting sebagai mitra pemerintah daerah.

“IPPAT tidak hanya sebagai pelayan publik, tetapi juga problem solver dalam menyelesaikan persoalan terkait pertanahan, termasuk sengketa yang terjadi di masyarakat.

Terima kasih kepada IPPAT Banggai yang telah berkontribusi membantu pemerintah daerah dalam memberikan edukasi dan pelayanan kepada masyarakat,” tambahnya.

Foto Saling memberikan cindra mata.

Selain itu, Hj. Nurdjalal berharap agar melalui Konferwil ini lahir gagasan-gagasan segar dan inovatif yang mampu menjawab tantangan di bidang pertanahan.

Seminar dan Family Gathering yang menjadi rangkaian acara juga diharapkan dapat mempererat hubungan antaranggota IPPAT dan memperkuat rasa kekeluargaan dalam organisasi tersebut.

Kegiatan ini mendapat apresiasi dari para peserta yang hadir, mengingat pentingnya kolaborasi antara IPPAT dan pemerintah dalam membangun layanan publik yang lebih baik.

Humas Pemda Banggai

Editor : Dewi Qomariah

Berita Terkait

Belum Lunas Pembayaran, Mobil Ferosa 1993 di Tarik Kembali
Tim Gabungan TNI-Polri Gerebek Sarang Narkoba di Pagimana, Dua Pelaku Diamankan
Pemerintah Kembalikan 53 Lahan Sawit di Sulteng, Perusahaan Tanpa HGU Terancam Dicabut
Polres Buol Dukung Ketahanan Pangan Nasional di Desa Mangubi
FWIB dan Kopi Bagi Sembako di Tiga Desa, Yatimah ; Terima Kasih Pers Buol
HPN ke-79, PWI Banggai di Dukungan Partai Gerindra dan Pertamina DSI di Panti Asuhan Aisyiyah
Subsatgas Dokes Cek Kembali Kesehatan Personel OMP Pasca Penetapan Paslon Terpilih
Risharyudi Triwibowo Suport Forum Wartawan Buol Gelar Kegiatan Jelang Peringatan HPN 2025

Berita Terkait

Senin, 10 Februari 2025 - 00:28 WITA

Belum Lunas Pembayaran, Mobil Ferosa 1993 di Tarik Kembali

Senin, 10 Februari 2025 - 00:05 WITA

Tim Gabungan TNI-Polri Gerebek Sarang Narkoba di Pagimana, Dua Pelaku Diamankan

Sabtu, 8 Februari 2025 - 22:32 WITA

Pemerintah Kembalikan 53 Lahan Sawit di Sulteng, Perusahaan Tanpa HGU Terancam Dicabut

Sabtu, 8 Februari 2025 - 18:07 WITA

Polres Buol Dukung Ketahanan Pangan Nasional di Desa Mangubi

Sabtu, 8 Februari 2025 - 16:09 WITA

FWIB dan Kopi Bagi Sembako di Tiga Desa, Yatimah ; Terima Kasih Pers Buol

Berita Terbaru

Berita Desa

Belum Lunas Pembayaran, Mobil Ferosa 1993 di Tarik Kembali

Senin, 10 Feb 2025 - 00:28 WITA

Kab.Buol

Polres Buol Dukung Ketahanan Pangan Nasional di Desa Mangubi

Sabtu, 8 Feb 2025 - 18:07 WITA