Kotamobagu

Gelar Pisah Sambut Dandim Kodim 1303/BM Kotamobagu 

Kotamobagu – Pimpinan Komando Distrik Militer (Kodim) 1303/ Bolaang Mongondow berganti, sebelumnya Komandan Kodim (Dandim) dijabat oleh Letkol Inf Raja Gunung Nasution SIP beralih Letkol Inf Topan Angker S. Sos. Dalam acara prosesi serahterima jabatan berlangsung di halaman Markas kodim 1303 Bolmong, Rabu (29/6/2022).

Acara diawali dengan prosesi adat Itum-itum dalam penyambutan Dandim yang baru Letkol Inf.Topan Angker ditemani istri Ruth Betaria Oktavia Siahaan dan disambut oleh pejabat lama Letkol Inf Letkol Inf Raja Gunung Nasution, di pintu gerbang Makodim 1303/Bm.

Dalam sambutanya Letkol Inf. Raja Gunung Nasution menyampaikan untuk salam perpisahan dan ucapan terimakasih kepada seluruh prajurit Kodim 1303/Bm dan kepada seluruh Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) se- Bolaang Mongondow Raya (BMR).

“Berdinas di Kodim 1303/Bm ini merupakan sebuah anugerah, bertemu dengan seluruh prajurit disini merupakan sebuah anugerah, BMR ini adalah semua anugerah. Saya bangga pernah menjadi bagian keluarga besar Kodim 1303 Bolmong, ” ujarnya.

Raja Gunung Nasution menambahkan bahwa selama ia menjabat selama 1 tahun 10 bulan memimpin Kodim 1303/Bm, sudah membangun silahturahmi yang baik dengan seluruh Forkopimda di Daerah BMR.

“Kami mohon maaf kalau ada kesalahan baik kata maupun perbuatan selama bertugas disini, terutama kepada para prajurit dan persit. Segala sesuatu itu kami lakukan untuk kebaikan bersama, ” tukas Nasution.

Dandim 1303/Bm yang baru Letkol Inf Topan Angker dalam sambutannya memohon serta meminta bimbingan dan kerja sama kepada seluruh Forkopimda di BMR untuk berkolaborasi dan bersinergi bersama.

“Apa yang sudah dibangun oleh pejabat yang lama bisa kami lanjutkan dan juga bisa dekat dengan forkopimda seperti apa yang dibuat oleh Pejabat lama Raja Gunung Nasution, ” sebut Topan Angker.

Acara ini Pisah sambut ini dilanjutkan dengan mengantar Pejabat Dandim BM yang baru Letkol Inf. Topan Angker S.Sos oleh Pejabat yang lama Letkol Inf. Raja Gunung Nasution SIP dengan diantar Kendaraan Becak Motor (Bentor) menuju ke rumah dinas.

Pisah sambut Dandim 1303/Bm dihadiri seluruh Kepala Daerah dan Wali Kota se – BMR, Kepala Pengadilan Negeri Kotamobagu, Kepala Kejaksaan Negeri Kotamobagu, Ketua DPRD Kotamobagu, Kapolres Kotamobagu, Kapolres Bolmong, dan Kapolres Boltim yang diwakili serta Pejabat dan Prajurit di Lingkup Kodim/BM Serta ibu ibu Persit.

 

( Alfian)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button