Kapolres Boltim Serahkan Hewan Korban Bagi Warga

Selasa, 20 Juli 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kapolres Boltim AKBP Irham Halid SIK, saat menyaksikan penyembelian Kurban

Kapolres Boltim AKBP Irham Halid SIK, saat menyaksikan penyembelian Kurban

Boltim, SUARAUTARA.COMKepolisian Resor (Polres) Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim) melaksanakan penyembelihan dan pembagian daging hewan kurban bertempat di halaman Rusun Polres Boltim, Selasa (20/7/2021).

Kapolres Boltim AKBP Irham Halid SIK,

Kapolres Boltim,  AKBP Irham Halid SIK, dalam sambutannya mengatakan, penyembelihan hewan kurban merupakan salah satu ajaran Nabi Allah Ibrahim as, sebagai bentuk pengorbanan kepada Allah SWT.

“Kegiatan penyembelihan hewan kurban di hari raya Idul Adha merupakan pengorbanan yang diajarkan oleh Nabi Allah Ibrahim as, menjadi salah satu kewajiban umat Islam di dunia dalam menjalankan perintah sang pencipta manusia. Apapun yang paling berharga dalam hidupnya bila itu memang dikehendaki Allah Subhanahu Wa Ta’ala kita harus ikhlas,” kata Kapolres Irham.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Menurutnya, semangat berkurban di tengah-tengah pandemi virus covid 19 diharapkan mampu ditangkap oleh seluruh umat Islam.

“Pada hakekatnya berkurban intinya adalah mampu mengedepankan orang lain daripada diri kita sendiri serta mengembangkan kebersamaan dalam mengatasi pandemi. Ini merupakan bukti ingin memastikan jiwa berkorban dalam kehidupan nyata itulah inti dari esensi ajaran agama Islam,” lanjutnya.

 

Kapolres Irham menambahkan, dalam konteks kebhinekaan, semangat pengorbanan menjadi sebuah urgensi dalam berbangsa dan bernegara.

“Banyak persoalan bangsa kita muncul akibat lemahnya untuk berkorban kepada orang lain maupun spirit untuk berkorban bagi sesama bahkan yang lebih dalam kehidupan sehari-hari adalah semangat menang sendiri, berkuasa sendiri, dan sebagainya,” tambahnya.

“Idul Adha adalah momen yang tepat dalam mengambil pelajaran dari apa yang telah kita lakukan baik sebagai pribadi anggota Polri maupun masyarakat. Banyak Hikmah yang bisa kita petik dari ini yaitu keikhlasan dan kerelaan berkorban bagi sesama. insya Allah dengan berkurban kita mampu melewati cobaan-cobaan terutama pada masa-masa sulit pandemi covid 19. lanjut Irham.

Terinformasi dalam kegiatan ini Polres Boltim menyerahkan 3 ekor sapi dan 2 ekor kambing untuk di sembelih kemudian serahkan kepada pengurus Masjid di wilayah Polres Boltim untuk di bagikan kepada yang layak menerima. [HM]

Berita Terkait

Pemerintah Kembalikan 53 Lahan Sawit di Sulteng, Perusahaan Tanpa HGU Terancam Dicabut
Polres Buol Dukung Ketahanan Pangan Nasional di Desa Mangubi
FWIB dan Kopi Bagi Sembako di Tiga Desa, Yatimah ; Terima Kasih Pers Buol
HPN ke-79, PWI Banggai di Dukungan Partai Gerindra dan Pertamina DSI di Panti Asuhan Aisyiyah
Subsatgas Dokes Cek Kembali Kesehatan Personel OMP Pasca Penetapan Paslon Terpilih
Risharyudi Triwibowo Suport Forum Wartawan Buol Gelar Kegiatan Jelang Peringatan HPN 2025
Sekda Buol Apresiasi Penyerahan LKPD Tahun 2024
Anjangsana ke Rumah Ta’lim Hijrah Kulango, FWIB berbagi Makanan Bergizi untuk Santri

Berita Terkait

Sabtu, 8 Februari 2025 - 22:32 WITA

Pemerintah Kembalikan 53 Lahan Sawit di Sulteng, Perusahaan Tanpa HGU Terancam Dicabut

Sabtu, 8 Februari 2025 - 18:07 WITA

Polres Buol Dukung Ketahanan Pangan Nasional di Desa Mangubi

Sabtu, 8 Februari 2025 - 16:09 WITA

FWIB dan Kopi Bagi Sembako di Tiga Desa, Yatimah ; Terima Kasih Pers Buol

Sabtu, 8 Februari 2025 - 12:49 WITA

HPN ke-79, PWI Banggai di Dukungan Partai Gerindra dan Pertamina DSI di Panti Asuhan Aisyiyah

Sabtu, 8 Februari 2025 - 09:20 WITA

Subsatgas Dokes Cek Kembali Kesehatan Personel OMP Pasca Penetapan Paslon Terpilih

Berita Terbaru

Kab.Buol

Polres Buol Dukung Ketahanan Pangan Nasional di Desa Mangubi

Sabtu, 8 Feb 2025 - 18:07 WITA