PALU – Ketua DPD KNPI Buol Budianto Su’a, S.Sos temui Ketua DPD KNPI Sulawesi Tengah Widya Ponulele di Sekretariat KNPI, Kamis (24/11/2022).

Pertemuan tersebut dalam rangka penyampaian kesiapan DPD dalam hal ini Panitia dan Stering untuk pelaksanaan Rapimda bersama OKP, PK dan MPI yang akan digelar dalam waktu dekat ini.
Ketua KNPI Buol Budi Su’a saat dikonfirmasi membenarkan hal tersebut.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
“Kami bertemu langsung dengan pengurus DPD I Knpi Sulteng dengan ketua Ibu Widya Ponulele untuk melaporkan bahwa kami telah melakukan persiapan-persiapan jelang Musda VI nanti, Silahturahmi ini guna melaporkan dan membahas persiapan jelas Rapimda dan Musda, Sekaligus kami juga menyampaikan hasil pertemuan dengan MPI Knpi Buol,” ujar Budi Su’a kepada Suarautara.com, Kamis (24/11/2022) saat dihubungi,
“Hal yang sama yang kami sampaikan ke Ketua DPD I terkait kesiapan dan sambutan baik serta mendukung apa yang sudah diupayakan oleh DPD Buol untuk melaksanakan Musda secepatnya sesuai waktu yang diberikan oleh DPD I, ” lanjutnya.
Buda juga menyampaikan terima kasih kepada DPD I atas perhatian dan dukungan jelang pelaksanaan Musda. Sehingga pihaknya merasa perlu untuk melaporkan hasilnya kesiapan kepada Ketua DPD I Widya Ponulele.
“Jadi sudah kami sampaikan ke DPD I bahwa persiapan pelaksanaan Rapimda kembali untuk menyempernakan dengan menghadirkan ketua MPI dan anggota lainnya, sehingga apa yang menjadi polemik selama ini terjawab sudah, “terangnya.
Adapun rencana pelaksanaan Rapimda akan dilaksanaka pekan depan dengan waktu yang belum ditentukan.
Budianto berharap pemuda tetap solid dalam menjaga eksistensinya serta melakukan kegiatan-kegiatan yang positif. Dan diharapkan pemuda dapat berdiri di garis depan dalam memajukan daerah ini.
“Terkhusus pemuda yang tergabung OKP-OKP. Saya berharap kebersamaan, kekompakan tetap kita jaga. Jangan sampai terjerumus ke hal-hal yang negatif, provokator dan menciptakan isu hoax di tengah-tengah masyarakat, jadilah agen pemersatu, bukan pemecah bela “. pungkasnya.
Editor : Ruslan Panigoro












