SUARAUTARA.COM, Buol – Pimpinan Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kabupaten Buol Sulawesi Tengah (Sulteng) berbagi berkah dengan warga desa Hulubalang terdampak banjir terjadi pada Selasa, (07/12/2021) beberapa waktu lalu yang mengakibatkan puluhan rumah warga mengalami kerusakan.
Bantuan yang diperoleh dari para kader Ansor sendiri itu digalang dari person Kader melalui akun group Wastapp secara online untuk mengumpulkan rupiah demi rupiah tanpa melalui aksi penggalangan dana dilapangan.
Adapun bantuan ala kadarnya yang diberikan berupa makan instan, Mie Instan dan Air mineral yang diserahkan langsung Sekretaris PC GP Ansor Kab. Buol, Ruslan Panigoro diterima langsung Sekdes Hulubalang di kantor desa, Senin (13/12/2021).
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Mewakili PC Ansor Buol, Ruslan meminta maaf jika bantuan yang diberikan jumlah tidak besar, tapi niat Ansor peduli dengan warga Hulubalang begitu besar, “ Alhamdulillah bantuan kita diterima Sekdes dan akan dimanfaatkan nanti, semoga bermanfaat dan berkah,” kata Ruslan.
Sementara itu, Sekdes Hulubalang, Haslan Abd Ali kepada media ini mengucapkan terima kasih atas kepedulian Ansor terhadap warganya, “ terima kasih banyak untuk teman-teman Ansor Buol yang peduli dengan kami disini, bukan nilainya yang kami harapkan, akan tetapi kepeduliannya yang utama”.pungkasnya.
Moh.Syam Manto ketua PC GP Ansor Buol menambahkan, “untuk penggalangan dana Banjir Hulubalang pihaknya tidak melakukan aksi turun jalan karena saat ini lebih difokuskan pada persiapan 3 kegiatan PC Ansor Buol sekaligus, diantaranya PKD-1 Biau, Rakercab dan Worshop, jadi untuk penggalangan dana banjir kita belum maksimal, jadi atas nama pribadi dan PC Ansor Buol meminta maaf sebesar-besarnya ”.pungkasnya.[tim]