Suarautara.com, Banggai – Sebagai perwakilan Dinas Pendidikan Provinsi Sulawesi Tengah, Kepala Cabang Dinas (Kacabdis) Pendidikan Menengah Wilayah V Kabupaten Banggai, Banggai Kepulauan, dan Banggai Laut, Yasser Masulili, S.Ag., M.AP, menyampaikan imbauan penting kepada satuan pendidikan.
Dalam kunjungan kerja ke Kabupaten Banggai Kepulauan pada Kamis (25/09/2025), Yasser mewakili Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Sulawesi Tengah, Yudiawati V. Windarrusliana, S.KM., M.Kes.
Ia menekankan agar kepala sekolah dan satuan pendidikan SMA/SMK/SLB di wilayahnya berperan aktif dalam mengawasi pelaksanaan program Makan Bergizi Gratis (MBG).
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Kami berharap pihak sekolah bersama tenaga pendidik tidak hanya fokus meningkatkan mutu pendidikan, tetapi juga ikut menjaga aspek kesehatan peserta didik.
Program MBG harus dikawal sejak pembelian bahan hingga proses memasak agar tetap higienis,” ujar Yasser.
Ia juga menyampaikan terima kasih kepada tenaga medis Rumah Sakit Trikora Salakan, para guru, kepala sekolah, serta Pemerintah Kabupaten Banggai Kepulauan dan stakeholder terkait yang telah ikut mendukung jalannya program MBG.
Yasser berharap kejadian yang tidak diinginkan terkait program ini tidak terulang kembali, sebab MBG merupakan program nasional Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka.
Selain itu, program tersebut juga selaras dengan visi Gubernur Sulawesi Tengah, Dr. H. Anwar Hafid, M.Si, dan Wakil Gubernur dr. Reny A. Lamadjido, Sp.PK., M.Kes, melalui program unggulan “Berani Cerdas dan Berani Sehat”.
Ini tanggung jawab kita bersama demi kemajuan dunia pendidikan, kesehatan siswa, serta masa depan generasi bangsa,” tutupnya.
( AM’oks69 )