SUARAUTARA.COM, BUOL – Dewan Pengurus Daerah (DPD) Partai Golkar Kabupaten Buol, Sulwesi Tengah (Sulteng) bakal menggelar Konsolidasi Pemenangan dan Pesta Rakyat di Kabupaten Buol dengan mengangkat tema “ Golkar Menang, Rakyat Sejahtera” pada Jum’at 9 Februari 2024 dilaksanakan di Lapangan Perak Kelurahan Kulango pada pukul 19.30 WITA, malam ini.
Konsolodasi Pemenangan Partai Golkar Kabupaten Buol bakal menghadirkan artis papan atas ibu kota, Selvi Bintang Pantura yang melejit Namanya pada salah satu ajang pencarian bakat TV Nasional.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Selvi Bintang Panturan dipastikan bakal menggoyang lapangan Perak kelurahan Kulango dengan tembang-tembang andalannya.
“Konsolidasi pemenangan partai Golkar kabupaten Buol ini kami balut dengan acara pesta rakyat, kegiatan ini untuk rakyat, sehingga kami menyuguhkan hiburan untuk Masyarakat dengan menghadirkan artis ibu kota,” jelas Srikandi Batalipu, S.Sos, M,AP selaku ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Buol, kepada media ini, Jum’at (9/2/2024) saat dihubungi.
Untuk itu, Srikandi Batalipu menambahkan kiranya seluruh kader, simpatisan dan Masyarakat umum dapat menikmati suguhan hiburan gratis untuk menghibur Masyarakat Buol jelang hari pencoblosan yang tinggal menghitung hari.
Kader terbaik partai Golkar Buol yang juga menjabat sebagai Ketua DPRD ini menyebutkan Golkar telah bekerja untuk rakyat dan kerja nyata yang sudah dilakukan akan dilanjutkan untuk kepentingan Masyarakat, bukan hanya baru sekedar janji saja.
Dipastikan kegiatan Konsolidasi Pemenangan Partai Golkar Buol ini akan menarik animo Masyarakat, kader dan semipatisan untuk hadir Bersama memeriahkan kegiatan ini.**/can