Banggai, Suarautara.com – Dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Republik Indonesia, Pemerintah Daerah Kabupaten Banggai menggelar Panggung Idol OPD yang berlangsung meriah dan penuh gelak tawa, Kamis malam (14/8/2025) di halaman Kantor Bupati Banggai.
Acara ini digagas sebagai ajang hiburan sekaligus mempererat silaturahmi antar Organisasi Perangkat Daerah (OPD), para camat, serta seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di Kabupaten Banggai.
Berbagai perwakilan OPD dan kecamatan tampil membawakan lagu pilihan, menunjukkan bakat terpendam mereka di hadapan rekan kerja dan masyarakat.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Salah satu penampilan yang paling menyedot perhatian penonton datang dari Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Banggai, Safrudin Hinelo, S.STP., M.Si.
Tidak hanya hadir sebagai penonton, ia turut menjadi peserta, menyumbangkan suara emasnya dan sukses menghibur hadirin.
Ini bukan soal menang atau kalah, tapi tentang kebersamaan. Melalui acara ini kita ingin menumbuhkan rasa persaudaraan, semangat kerja sama, dan tentu saja memeriahkan peringatan kemerdekaan,” ujar Safrudin usai tampil.
Gelak tawa, tepuk tangan, dan sorakan meriah mewarnai suasana hingga acara usai, selain sebagai sarana hiburan, Panggung Idol OPD dan Camat menjadi wadah kreativitas dan penyegaran di tengah kesibukan kerja para ASN, OPD, dan camat se-Kabupaten Banggai.( AM’ oks69 )















