Pemkab Banggai Sidak Pasar Simpong, Harga dan Stok Bahan Pokok Masih Stabil

Sabtu, 25 Januari 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANGGAI, SUARAUTARA – Staf Ahli Bupati Bidang Ekonomi, Keuangan, dan Pengembangan Kawasan Wilayah Setda Banggai, H. Amin Djumail, bersama Tim TPID Kabupaten Banggai, melakukan inspeksi mendadak (sidak) di Pasar Simpong, Kecamatan Luwuk Selatan, pada Kamis, 23 Januari 2025.

Sidak ini bertujuan untuk menjaga stabilitas harga dan memastikan ketersediaan bahan pokok di Kabupaten Banggai.

Dalam kegiatan tersebut, Amin Djumail menyampaikan bahwa kondisi harga dan stok bahan pokok di Pasar Simpong terpantau stabil.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Foto Staf Ahli Bupati Bidang Ekonomi, Setda Banggai, H. Amin Djumail,

“Alhamdulillah, stok ketersediaan barang dan harga di pasar kita masih relatif stabil dan normal.

Tugas TPID Kabupaten Banggai adalah memantau dan memonitoring harga bahan pokok agar tetap terjangkau oleh masyarakat,” ungkap Amin Djumail.

Kegiatan ini turut dihadiri perwakilan dari berbagai dinas dan instansi terkait, seperti Dinas Dagrin, Dinas Ketapang, Dinas TPHP, Kabag Perekonomian Setda Banggai, Bagian SDA Setda Banggai, serta kecamatan dan kelurahan setempat. Hadir pula perwakilan Perum Bulog, Badan POM, Bea Cukai Luwuk Banggai, dan Kepala UPT Pasar Simpong.

Foto Bersama Staf Ahli Bupati Bidang Ekonomi

Langkah ini merupakan upaya strategis Pemkab Banggai untuk memastikan ketersediaan bahan pokok dengan harga stabil, terutama menjelang momen-momen penting atau potensi fluktuasi harga pasar.

Humas Pemda Banggai

Editor : Dewi Qomariah

 

Berita Terkait

Ratusan ASN dan THL Meriahkan Jalan Sehat Hari Jadi Minahasa ke-597
Langit di Ujung Dermaga (Cerpen)
PA Tondano Tamatkan Konflik Wakaf, Yayasan Nurul Yaqin Jadi Pengelola Tunggal
Ketua Komisi IV DPRD Sulteng Kunjungan ke Banggai Pemerintah Daerah Siap Perkuat Sinergi Bidang Kesra
Generasi Emas 2045: Menempa Manusia Unggul di Tengah Badai Global
Bupati Banggai Tunjuk dr Budiyanto Uda a Sebagai Plt Direktur RSUD Luwuk
Kadishub Banggai Farid Rapat Sosialisasi Penertiban Parkir dan Tim Gabungan TNI Polri Sat Pol PP dan Organda
Bupati Buol Resmi Lepas 25 Peserta Kontingen Kegiatan Persaka Nasional Di Gorontalo 

Berita Terkait

Sabtu, 1 November 2025 - 11:54 WITA

Ratusan ASN dan THL Meriahkan Jalan Sehat Hari Jadi Minahasa ke-597

Sabtu, 1 November 2025 - 00:15 WITA

Langit di Ujung Dermaga (Cerpen)

Jumat, 31 Oktober 2025 - 21:30 WITA

Ketua Komisi IV DPRD Sulteng Kunjungan ke Banggai Pemerintah Daerah Siap Perkuat Sinergi Bidang Kesra

Jumat, 31 Oktober 2025 - 16:08 WITA

Generasi Emas 2045: Menempa Manusia Unggul di Tengah Badai Global

Jumat, 31 Oktober 2025 - 15:12 WITA

Bupati Banggai Tunjuk dr Budiyanto Uda a Sebagai Plt Direktur RSUD Luwuk

Berita Terbaru

Sastra Seni Budaya

Langit di Ujung Dermaga (Cerpen)

Sabtu, 1 Nov 2025 - 00:15 WITA