KPU Tetapkan Empat Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Tolitoli
SUARAUTARA.COM, TOLI TOLI – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Toli-toli secara resmi menetapkan empat pasangan calon (paslon) Bupati dan Wakil Bupati, dalam kontestasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.
Penetapan ini dilakukan dalam rapat pleno terbuka yang digelar pada Minggu, (22/09/2024) yang dipimpin langsung Ketua KPU Tolitoli Junaidi SP MP.
Empat pasangan calon yang ditetapkan KPU Tolitoli, yang telah memenuhi syarat administrasi sesuai dengan aturan yakni Hi.Amran Hi.Yahya dan Moh Besar Bantilan, Gunardi A Kamah dan Hi. Hamzah Mattaliti, Hi.Moh Faisal Lahadja dan Nurdin Nadjamudin, dan Hi.Mochtar Deluma dan Hi.Abd Rahman Hi.Budding.
Kesempatan itu, Ketua KPU Tolitoli, Junaidi mengatakan berkas atau dokumen empat pasangan calon tersebut telah memenuhi syarat administrasi dengan tahapan verifikasi yang cukup ketat oleh KPU.
Tak hanya itu, ia mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah bekerjasama dan memastikan sehingga semua tahapan berjalan dengan baik dan lancar.
“Kami berupa dengan tetap menjaga integritas bahkan dalam proses verifikasi, penelitian dilakukan secara cermat dan tentu diawasi oleh Bawaslu kabupaten Tolitoli,” ungkap Junaidi.
Junaidi menekankan pentingnya komitmen dari setiap pasangan calon dan tim sukses untuk menjaga kondusivitas pelaksanaan Pilkada. KPU juga memastikan bahwa seluruh tahapan pemilu, mulai dari kampanye hingga pemungutan suara, akan diawasi secara ketat guna menjaga prinsip keadilan dan transparansi.
“Mari kita jaga bersama demokrasi ini, dengan berkompetisi secara sehat dan menjunjung tinggi nilai-nilai kebersamaan,” tambah Junaidi.
Dengan penetapan empat pasangan calon ini, tahapan Pilkada di Kabupaten Tolitoli memasuki babak baru. Masyarakat kini menantikan kampanye dan gagasan-gagasan inovatif dari masing-masing pasangan calon untuk masa depan Tolitoli yang lebih baik. (WAHYU)
Berikut empat pasangan calon ditetapkan KPU Tolitoli:
1. Hi.Amran Hi.Yahya dan Moh Besar Bantilan
Pasangan ini diusung oleh Partai Bulan Bintang (PBB), Partai Amanat Nasional (PAN), dan Partai NasDem.
2. Gunardi A Kamah dan Hi. Hamzah Mattaliti
Didukung oleh Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Partai Hanura, dan Partai Perindo.
3. Hi.Moh Faisal Lahadja dan Nurdin Nadjamudin.
Pasangan ini mendapatkan dukungan dari Partai Golkar, Gerindra, PPP, PDI Perjuangan, serta sejumlah partai non-kursi.
4. Hi.Mochtar Deluma dan Hi.Abd Rahman Hi.Budding.
Pasangan mendapat dukungan dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dan Partai Demokrat.