SUARAUTARA.COM, BUOL – Sekretaris Daerah Buol Drs. H. Mohammad Surizal Jusuf, MM, memimpin rapat internal persiapan pemantapan pelaksanaan peringatan HUTDA Buol Tahun 2021, bertempat di Ruang Rapat Sekretariat Daerah, Senin (20 /09/2021).
Rapat tersebut dihadiri para Asisten Setda dan Bagian Protokol. Sekda dalam arahannya menyebutkan bahwa Pelaksanaan Hutda Tahun ini masih dalam Konsep Pandemi Covid 19, ” Artinya Pelaksanaan nantinya kita buat sederhana dan tetap mengacu pada pelaksanaan kegiatan di masa Pandemi “. Tegasnya.
Lebih lanjut, sebelum menutup arahanya Sekda Buol menambahkan ” untuk Konsep acaranya nanti lebih pada dokumen visual, namun tidak menghilangkan roh Hutda itu sendiri. Kegiatan dalan ruangan saja, OPD dan masyarakat bisa mengikuti secara Virtual. Panitia saya minta tidak usah banyak – banyak, sedikit tapi konsen itu lebih baik “. tutupnya.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Selanjutnya Sekda meminta kepada Asisten Adm. Umum untuk dapat membuat surat perintah tugas yang akan ditandatangani Bupati terkait Panitia Pelaksana Peringatan HUTDA ke – XXII tingkat Kabupaten Buol.
PROKOPIM/ UCHAN